• Home
  • Redaksi
  • INDEKS
TEROPONG
  • Home
  • News
    • Sumut
  • Bisnis
  • Sport
  • Rileks
  • Edukasi
  • Video
No Result
View All Result
  • Home
  • News
    • Sumut
  • Bisnis
  • Sport
  • Rileks
  • Edukasi
  • Video
No Result
View All Result
TEROPONG
No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Bisnis
  • Sport
  • Rileks
  • Edukasi
  • Video
Home News Sumut

Empat Kecamatan di Batubara Terendam Banjir

11 November 2022
in Sumut
0 0
0
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta, MenaraPos – Banjir melanda empat kecamatan di Kabupaten Batu Bara, Provinsi Sumatera Utara sejak Senin, (7/11/22) pukul 14.50 WIB. Banjir dipicu hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi secara terus menerus di wilayah Kabupaten Batu Bara yang mengakibatkan 934 Kepala Keluarga (KK) terdampak, dan beberapa diantara mengungsi.

Empat kecamatan terdampak antara lain, Kecamatan Lima Puluh Pesisir tepatnya Desa Gambus Laut, Kecamatan Medang Deras tepatnya Desa Sei Buah Keras, Kecamatan Sei Balai tepatnya Desa Perkebunan Sei Balai dan Kecamatan Nibung Mulia tepatnya di Desa Tanjung Mulia. Petugas mencatat Tinggi Muka Air (TMA) rata-rata 20 hingga 50 cm.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Batu Bara telah mendirikan tenda pengungsi di beberapa titik, yakni 2 unit tenda pengungsi di Desa Gambus Laut, 2 unit di Desa Tanjung Mulia dan 1 unit di Desa Sei Buah Keras. Selain itu, distribusi bantuan logistik berupa sembako dan air bersih juga telah dilakukan.

Sebagaimana dalam siaran persnya, Kamis (10/11/22) Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, Ph.D, bahwa perkembangan terkini dari lokasi banjir, kondisi di Desa Gambus air masih menggenangi beberapa rumah warga dan di Desa Sei Buah Keras banjir telah surut. Sementara di Desa Tanjung Mulia air banjir masih menggenangi jalan dan rumah warga.

Petugas mencatat, masih terdapat pengungsi di posko pengungsi Desa Tanjung Mulia sebanyak 12 KK dan 8 KK masih berada di posko pengungsi Desa Gambus Laut.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika melalui lama websitenya menulis peingatan dini untuk wilayah Sumatera Utara khususnya wilayah lereng barat, pantai barat dan pegunungan Sumatera Utara untuk waspada hujan dengan intensitas sedang hingga lebat diiringi guntur dan angin kencang.

Lebih lanjut BNPB juga meminta masyarakat agar waspada terhadap potensi cuaca ekstrem pada periode sepekan ke depan (hujan secara sporadis, lebat, dan durasi singkat, disertai petir dan angin kencang, bahkan hujan es), yang berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi berupa banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang, dan puting beliung, terutama untuk masyarakat yang berada dan tinggal di wilayah rawan bencana hidrometeorologi.

Menindaklanjuti hal tersebut, BNPB mengimbau kepada pemerintah pusat dan daerah untuk bersama-sama berkomitmen dalam meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan menghadapi puncak musim hujan di bulan Desember dan Januari 2023 mendatang.

Komitmen bersama ini dapat berupa apel kesiapsiagaan, simulasi evakuasi, patroli wilayah rawan bencana, maupun gelar peralatan dan perlengkapan.

Khusus bagi masyarakat, apabila terjadi hujan dalam durasi lebih dari satu jam, maka masyarakat yang tinggal di bantaran sungai maupun di lereng tebing agar mengungsi ke tempat yang lebih aman untuk sementara waktu.

Pastikan memperoleh perkembangan informasi terkait peringatan dini cuaca dari BMKG dan informasi mengenai penanggulangan bencana dari BNPB, BPBD, TNI, Polri dan lintas instansi lainnya.(ach)

Tags: Banjir di Batubara
Previous Post

Pembatas Jalan Baru Dipasang, Kecelakaan Beruntun 3 Kali Terjadi di Jalan Karya Wisata

Next Post

Pemerintah Resmikan 3 Provinsi Baru di Papua

Next Post

Pemerintah Resmikan 3 Provinsi Baru di Papua

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TERKINI

Meryl Saragih Dukung Polda Sumut Prioritaskan Pemberantasan Narkoba

24 September 2023

Pengelola Geopark Kaldera Toba Harus Profesional, Meryl Saragih Dorong Anak Muda Daerah Terlibat

22 September 2023

Ketua Paguyuban Bila Mayit dan Penggali Kubur (PBMPK) Sumut, Pusma saat menghadiri acara Bakti Sosial Polri Presisi.

Perkuat Semangat Kebangsaan, Paguyuban se Sumut Apresiasi Bakti Sosial Polri Presisi

21 September 2023

Ribuan Warga Jawa Sambut Bobby Nasution di Pelantikan Pengurus DPW Pena Pujakesuma Sumut

21 September 2023

Kuli Bangunan Banting Stir, Nekat Jual Sabu Untuk Bayar Kontrakan Rumah dan Makan

20 September 2023

Curi Kotak Infak Mesjid, M. Hakim Dituntut JPU 2,6 Tahun Penjara

20 September 2023

2 Kurir Sabu 4 Kg Jaringan Antar Provinsi Akui Keterangan Saksi Polisi

20 September 2023

Turut Dihadiri Wakapolri, Ketua DPP Pujakesuma Lantik DPW Pena Sumut

20 September 2023

Unpri Gelar Wisuda Dirangkai Pemberian Gelar Doktor Kehormatan 2 Tokoh

20 September 2023

Harga Beras Melonjak, KPPU Kanwil I Siap Sidak Spekulan

20 September 2023

TEROPONG

© 2022 TEROPONG.SITE

Navigate Site

  • Home
  • Redaksi
  • INDEKS

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • News
    • Sumut
  • Bisnis
  • Sport
  • Rileks
  • Edukasi
  • Video

© 2022 TEROPONG.SITE

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist